Connect with us

Tanah Papua

KKB Bakar 2 Unit Rumah di Distrik Beoga

Published

on

TIMIKA, KTP.com – Kelompok kriminal bersenjata (KKB) kembali melakukan aksi kekerasan membakar dua unit rumah di Kampung Onggolan, Distrik Beoga, Kabupaten Puncak, Selasa (13/2/2021).

Informasi yang dihimpun di Beoga, aksi pembakaran rumah itu terjadi sekira pukul 11.45 WIT. Pada saat itu, terdengar juga bunyi letusan tembakan.

Dari pemantauan, dua unit rumah yang dibakar KKB diduga milik Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Yulukoma, Junedi Arung Sulele dan rumah anggota DPRD Kabupaten Puncak, Pendeta Manase Mayau.

(Baca Juga: Kesaksian Junaidi, Kepsek SMP Negeri 1 Beoga yang Lolos dari Kebiadaban KKB)

Sejauh ini belum diketahui apakah ada korban jiwa dalam kejadian itu karena anggota KKB masih berkeliaran di sekitar lokasi kejadian.

Sejak kehadiran KKB di Distrik Beoga sejak pekan lalu, telah melakukan serangkaian aksi kekerasan yang menewaskan dua orang guru yakni Oktovianus Rayo (40) dan Yonatan Renden (28).

Selain itu, KKB yang diduga pimpinan Sabinus Waker yang berbasis di Kabupaten Intan Jaya ini juga membakar bangunan sekolah SD Jambul, SMP Negeri 1 Yulukoma, bangunan SMA Negeri Beoga, rumah guru SMP Negeri 1 Yulukoma. (GOW)

Komentar
Continue Reading
Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *